Mar 10, 2012

papirus

buat saya pribadi, menulis adalah kefaktaan, dari sudut saya.

saya menulis karena saya tertarik akan sebuah kisah. maka, seringnya saya menulisi sesuatu yang bukan up to date. ini bukan perkara menjalin paragraf yang minggu depan sudah tidak lagi layak baca. tulisan itu karya!

maka saya menulisi gambaran hati saya. sebuah pemikiran yang bisa saja bodoh, bagi sebagian orang tidak penting untuk diangkat, karena mungkin saya memang bodoh. atau itu sebuah pantulan sinis saya pada dunia yang aneh ini.

ini bukan soal oplah. karena oplah gudangnya kisah cinta, atau sejenis kamasutra. ini soal sudut pandang! dan saya...biasanya...tidak menulis cerita populer. bukan cara yang tepat pula untuk meraih popularitas, karena popularitas berkaitan dengan selera massa, dan jujur saja...selera saya agak lain.


barangkali otak saya tidak demikian dekat dengan populisme. oleh sebab itu, saya tak berharap tulisan saya dibaca ribuan atau jutaan orang. cukup satu atau lima orang...dengan kesamaan pola pikir dan pemaknaan kalimat yang saya pilih. lagipula, saya hanya seorang biasa...

apalagi menghamba pada respon pembaca!! rasanya nista. biarkan segelintir yang membaca itu termangu diam, bergejolak dan meresapi makna karya saya dalam luapan pikiran.

saya menulis bukan untuk membuat anda suka.
karena saya bukan refleksi anda.

tulisan (mungkin) adalah nurani saya.

No comments: